PENGARUH PENGGUNAAN ABU BAMBU SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN SEMEN DAN BATU KAPUR SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN BETON

  • Rafli Agusta Universitas Sains Al-Quran
  • Agus Juara Universitas Sains Al-Quran
Keywords:
abu bambu, batu kapur, kuat tekan beton, admixture

Abstract

Semakin berkembangnya teknologi beton di Era sekarang ini, semakin banyak pula inovasi untuk meningkatkan mutu beton dan untuk penyesuaian pekerjaan di lapangan. Salah satu inovasi tersebut adalah dengan menambah campuran proporsi beton normal dengan bahan tambah (Admixture).

Fungsi dari Admixture ini adalah untuk memodifikasi sifat dan karakteristik dari beton misalnya untuk meningkatkan workability, penghematan biaya, atau untuk tujuan lain seperti penghematan energi.

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui peningkatan kuat tekan maksimal beton dengan bahan tambah abu bambu dan batu kapur dengan mutu beton K250, dengan menggunakan variasi penambahan abu bambu sebesar 2,5%, 5%, 7,5%, 10%, dan batu kapur sebesar 10%, 15%, 20%, dan 25%.

Setelah dilakukan penelitian dan pengujian terhadap sampel beton, maka didapatkan hasil bahwa adanya peningkatan kuat tekan beton dengan penambahan abu bambu dan batu kapur. Peningkatan maksimum terjadi pada percobaan dengan abu bambu sebanyak 2,5% dan batu kapur sebanyak 10% dengan nilai kuat tekan 27,94 MPa.

Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penambahan abu bambu yang terlalu banyak menimbulkan kuat tekan beton yang turun dari kuat tekan rencana, dikarenakan presentase campuran abu bambu yang terlalu banyak akan mengurangi kebetuhan semen yang direncanakan. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan perlunya pertimbangan untuk mengambil presentase maksimum dari batu kapur dan variasi campuran dari abu bambu.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Fathoni, Abdurrahman, Metodologi Penelitian dan Teknik Penyusunan Skripsi, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2006.
Haryadi, H., “Batu Kapur” Bahan Galian Industri, Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Material, hal 7-75 – 7-91, 1997.
Hidayah, Hexa Apriliana, “Bambu dengan berbagai Manfaatnya”
Jerry Jeremia Darren., Danny Gunaran2 , Hendry3 , Elly Kusumawati, Budirahardjo4, 2016, Pengaruh Penambahan Gabungan Batu Kapur dan Kapur Padam pada Campuran Beton K – 300, Tekni Sipil, Universitas Kristen Krida Wacana, Jakarta.
Kemenhut, Mau Tahu Tentang Bambu, Jakarta : Kementerian Kehutanan Badan Penyuluhan Dan Pengembangan SDM Kehutanan Pusat Penyuluhan Kehutanan, 2012.
L.J. Murdock dan K.M. Brook. (1986). Bahan dan Praktek Beton (edisi keempat) Jl. Kramat IV No. 11, JAKARTA: ERLANGGA.
Muh. Rifai Syakuri dan Haryadi, 1997, STUDI TENTANG BETON NORMAL DENGAN CAMPURAN ABU TERBANG, Tugas Akhir Jenjang S-1 FTSP UII,Yogyakarta.
Muhammad, Iqbal Habibi. (2014). Pemanfaatan Limbah Batu Kapur Sebagai Pengganti Agregat Kasar Pada Beton.Jember
Mulyono, Tri. (2004). Teknologi Beton. Yogyakarta: Penerbit ANDI.
Murdock, L. J., dan Brook, K. M., 1991, Bahan Dan Praktek Beton, Erlangga, Jakarta.
Mustafa, Sidik “Karakteristik Sifat Fisika dan Mekanika Bambu Petung pada Bambu Muda, Dewasa dan Tua”, Tugas Akhir, Yogyakarta : Universitas Gadjah Mada, 2005.
Neville, Adam. (1981). Properties of Concrete 3rd edition. Michigan: Pitman Pub. Nugraha, Paul & Antoni. (2007). TEKNOLOGI BETON dari Material, Pembuatan, ke beton Kinerja Tinggi. Yogyakarta: C.V. Andi Offset (Penerbit ANDI).
Published
2021-10-27
How to Cite
AgustaR., & JuaraA. (2021, October 27). PENGARUH PENGGUNAAN ABU BAMBU SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN SEMEN DAN BATU KAPUR SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN BETON. Teras, 10(2), 38-51. Retrieved from https://ojs.unsiq.ac.id/index.php/teras/article/view/2139
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 470 times
PDF downloaded = 108 times