RANCANG BANGUN APLIKASI PENGHITUNG AWAL BULAN HIJRIYAH MENGGUNAKAN ALGORITMA JEAN MEEUS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ILMU FALAK PADA KITAB TAQYIDATUL JALIYAH

  • Atiqo Shofi Wardana Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Sains Al-Qur’an
  • Erna Dwi Astuti Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Sains Al-Qur’an
  • Muslim Hidayat Universitas Sains Al-Qur'an
Keywords:
Ilmu Falak, Taqyidatul Jaliyah, Algoritma Jean Meeus

Abstract

Ilmu Falak adalah salah satu cabang ilmu agama islam yang mempelajari tentang lintasan benda langit seperti matahari, bintang dan bulan pada orbitnya masing-masing. Ilmu falak sangat berkaitan dengan kegiatan umat islam, salah satunya yaitu menghitung awal bulan hijriyah yang bisa menjadi patokan mulai berpuasa Ramadhan dan sholat  idul fitri. Salah satu kitab ilmu falak yang membahas tentang perhitungan awal bulan hijriyah adalah kitab taqyidatul jaliyah. Tetapi karena ilmu falak dikenal sulit maka perlu adanya media pembelajaran ilmu falak menggunakan kitab taqyidatul jaliyah serta aplikasi penghitung awal bulan hijriyah menggunakan algoritma Jean Meeus. Algoritma Jean Meeus dalam menghitung awal bulan hijriyah memiliki 3 tahap yaitu, menghitung ijtimak, menghitung data matahari dan perkiraan waktu terbenam matahari serta menghitung tinggi hilal. Aplikasi yang telah dibuat disajikan dalan bentuk aplikasi desktop, sehingga bisa digunakan pada semua kalangan terutama siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Khazin, M. (2004). Ilmu Falak dalam Teori dan Praktik (IV). BUANA PUSTAKA.
[2] Ghazali, A. (2021). Taqyidatul Jaliyah (2nd ed.). Al-Bisyaroh.
[3] Wibisono, M. B. (2020). Implementasi Algoritma Jean Meeus Dalam Penentuan Waktu Shalat Sunnah Tertentu Berbasis Android. Informatik : Jurnal Ilmu Komputer, 15(2), 79. https://doi.org/10.52958/iftk.v15i2.1425
[4] Aceng Abdul Wahid. (2020). Analisis Metode Waterfall Untuk Pengembangan Sistem Informasi. Jurnal Ilmu-Ilmu Informatika Dan Manajemen STMIK, November, 1–5.
Published
2023-07-31
How to Cite
[1]
WardanaA., AstutiE., and HidayatM., “RANCANG BANGUN APLIKASI PENGHITUNG AWAL BULAN HIJRIYAH MENGGUNAKAN ALGORITMA JEAN MEEUS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ILMU FALAK PADA KITAB TAQYIDATUL JALIYAH”, Biner : Jurnal Ilmiah Informatika dan Komputer, vol. 2, no. 2, pp. 142-147, Jul. 2023.
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 320 times
PDF downloaded = 114 times