Transformasi Komunikasi Politik: Analisis Partai Politik Baru dalam Era Digital

  • Supartinah Supartinah Universitas Sains Alqur'an
Keywords:
komunikasi politik, digitalisasi, partai politik baru

Abstract

Kontestasi Pemilu tahun 2024 akan dihadiri oleh empat partai politik baru, diantaranya Partai Buruh, Partai Gelora, Partai PKN dan Partai Ummat. Mereka akan melakukan fungsi sebagai komunikasi politik di Era Digital yang jelas sangat berbeda dengan komunikasi politik konvensional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana partai politik baru melakukan transformasi komunikasi politik di era digital. Metode yang dilakukan pada penelitian ini adalah metode Analisis Data Sekunder (ADS). Metode ini dilakukan dengan cara mencari sumber data sekunder dari model komunikasi yang akan dilakukan oleh partai baru tersebut untuk selanjutnya dilakukan analisis perihal bagaimana partai baru dalam beradaptasi terkait perubahan model komunikasi politik di era digital. Sumber data bersumber dari Internet, berita, buku, artikel ilmiah, website dan juga media social yang dimiliki oleh empat partai baru tersebut. Hasil dari penelitian ini menunjukkan dari keempat partai tersebut menjadi suatu keharusan dalam merubah model komunikasi politik yang konvensional menjadi model komunikasi politik yang dapat memanfaatkan digitalisasi. Hasil lain menunjukkan bahwa keempat Partai baru tersebut memanfaatkan social media sebagai sarana komunikasi politiknya dalam proses mendapatkan simpati dan kepercayaan dari masyarakat.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-12-28
How to Cite
SupartinahS. (2023, December 28). Transformasi Komunikasi Politik: Analisis Partai Politik Baru dalam Era Digital. Resolusi: Jurnal Sosial Politik, 6(2), 148-162. https://doi.org/https://doi.org/10.32699/resolusi.v6i2.5989
Section
Article

STATISTICS

Abstract viewed = 215 times
PDF downloaded = 176 times