Anteseden Nilai Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan manufaktur, yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 sampai 2018. Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2014 sampai dengan tahun 2018 dan sampel penelitian ini berjumlah 30 laporan keuangan perusahaan manufaktur, yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014 sampai 2018. Analisis menggunakan regresi linear berganda dengan alat bantu SPSS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa Keputusan Pendanaan dan Profitabilitas berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan, Keputusan Investasi, Kebijakan Deviden, Corporate sosial responsibility (CSR) tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Keterbatasan dalam penelitian ini sampel yang digunakan sangat terbatas, hanya 30 laporan keuangan. Karena perusahaan yang memenuhi kriteria menjadi sampel penelitian hanya 6 perusahaan yang terdaftar di BEI periode tahun 2014-2018. Agenda penelitian yang akan datang yaitu memperluas tempat penelitian sehingga sampel yang digunakan dapat lebih banyak dan diharapkan dapat disimpulkan secara umum.