PENINGKATAN KOMPETENSI DALAM PENGOLAHAN DOKUMENTASI DIGITAL UNTUK TENAGA PENDIDIK DI TKIT BAITUSSALAM 2 CANGKRINGAN
pelatihan, dokumentasi digital, teknologi informasi
Abstract
Pendidikan anak usia dini menjadi tonggak awal perkembangan pendidikan bagi anak-anak yang perlu dipersiapkan dengan matang. Kegiatan pembelajaran yang nyaman dan menyenangkan, serta dapat memberikan motivasi menjadi kunci penting dalam belajar mengajar. Hal tersebut kemudian memberikan tuntutan secara tidak langsung kepada para guru untuk selalu meningkatkan kompetensi secara mandiri maupun bersama-sama. Pelatihan yang dilaksanakan pada TKIT Baitussalam 2 Cangkringan memiliki tujuan untuk dapat meningkatkan kompetensi dan memberikan pemahaman mengenai pengolahan dokumentasi digital untuk menunjang kegiatan belajar mengajar di kelas. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian adalah metode kolaboratif, yaitu metode ceramah dari narasumber yang dilanjutkan dengan kegiatan praktik dengan proses pendampingan, dan dilanjutkan dengan tanya jawab. Kegiatan pelatihan berjalan dengan lancar. Dari hasil pelatihan, didapatkan kesimpulan bahwa para guru telah dapat memanfaatkan aplikasi yang ada untuk membuat dokumentasi digital yang dapat digunakan untuk menunjang kegiatan belajar mengajar serta dinilai telah dapat menambah kompetensi para guru pada bidang teknologi informasi.
Downloads
References
Drost, J. I. G. M. and Prianto, R. M. A. (2003) Perilaku Anak Usia Dini : Kasus dan Pemecahannya. Penerbit Kanisius, Yogyakarta.
Penyusun, T. (2003) ‘Undang-undang Nomor 20 Tahun 2013 tentang Sistem Pendidikan Nasional’.
Sugiyono (2001) Statistik Nonparametrik untuk Penelitian. Bandung: Alfa-Beta.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.