Strategi Peningkatan Pemasaran Produk Kopi Dusun Bogoran Kecamatan Sapuran

  • Rina Mahmudati Universitas Sains Al Quran
  • Ragil Tri Indrawati Program Studi Teknik Mesin, Universitas Sains Al-Quran Wonosobo
Keywords:
pemasaran, kopi, bogoran

Abstract

Mengkonsumsi kopi saat ini menjadi gaya hidup sebagian besar masyarakat Indonesia, sehingga menyebabkan permintaan kopi meningkat dan perlu diimbangi dengan meningkatnya produktivitas olahan kopi. Tujuan diadakannya kegiatan ini untuk membantu Kelompok Tani Nyong dan pegiat kopi lainnya di Bogoran dalam meningkatkan produktivitas olahan kopi melalui pengadaan pelatihan pemasaran produk. Metode yang digunakan adalah persiapan meliputi penyusunan modul pelatihan, pelaksanaan berupa pelatihan pemasaran dan evaluasi. Hasil dari kegiatan ini yaitu bertambahnya pengetahuan dan wawasan masyarakat dusun Bogoran khususnya anggota Kelompok Tani ”Nyong” dan penggiat kopi di Dusun Bogoran mengenai pemasaran produk kopi secara konvensional dan online. Strategi pemasaran dengan konvensional yaitu megikutkan produk olahan kopi pada acara Festival Kopi di kota-kota terdekat dan menitipkan produk kopi di toko oleh-oleh. Hasil lain dari kegiatan ini yaitu terciptanya media sosial sebagai sarana pemasaran berupa facebook, instagram, dan website.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anggi Meiri. 2013. Analisis Perdagangan Kopi Indonesia di Pasar Internasional. Jurnal RISTI. Vol 4 (1): 40.
Bambang Marhaenanto. 2015. Penentuan Lama Sangrai Kopi Berdasarkan Variasi Derajat Sangrai Menggunakan Model Warna Rgb Pada Pengolahan Citra Digital (Digital Image Processing). Jurnal Agroteknologi. Vol 9 (2): 102
Mirza Fahmi. 2013. Analisis Strategi Pemasaran Kopi Arabika ‘Bergendaal Koffie’ Di Kabupaten Bener Meriah. Jurnal Agrisep Vol 14 (1): 33
Rahardjo, P. 2012. Panduan Budidaya dan Pengolahan Kopi Arabika dan Robusta. Jakarta: Penebar Swadaya
Published
2019-09-30
How to Cite
MahmudatiR. and IndrawatiR. (2019) “Strategi Peningkatan Pemasaran Produk Kopi Dusun Bogoran Kecamatan Sapuran”, Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ, 6(3), pp. 172-175. doi: https://doi.org/10.32699/ppkm.v6i3.768.
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 398 times
PDF downloaded = 301 times