DESAIN KEBUTUHAN PRASARANA DAN SARANA BERDASARKAN DI PANTAI PULAU DATOK KABUPATEN KAYONG UTARA
Pantai Pulau Datok, Prasarana, Sarana
Abstract
Pantai Pulau Datok merupakan salah satu pantai yang terletak pada Desa Sutera, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara dengan luas 18,30 Ha atau 0,18 Km2, dan garis pantai sepanjang 1,18 Km. Sebagai salah satu objek wisata kawasan Pantai Pulau Datok sudah terdapat beberapa prasarana dan sarana. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kebutuhan prasarana dan sarana pada Pantai Pulau Datok berdasarkan persepsi pengunjung. Pendekatan penelitian yang digunakan ialah deskriptif kualitatif dengan teknik analisis statistik deskriptif dan analisis buffer. Pada analisis prasarana dan sarana berdasarkan persepsi pengunjung indikator pertanyaan telah ditentukan yaitu prasarana berupa jaringan listrik, jalan, telekomunikasi, drainase, persampahan, air bersih. Sarana berupa sarana ibadah, olahraga, toilet umum, akomodasi, pos keamanan, tempat bermain anak, tempat pertunjukan seni, atraksi pantai, lahan parkir, kursi/saung, perdagangan, pusat informasi, dan rambu keamanan. Berdasarkan hasil analisis yang didapat, terdapat beberapa hasil analisis yang berbeda yaitu sangat setuju, setuju dan netral jika dilakukannya penambahan prasarana dan sarana tersebut.
Downloads
References
Moenir, A.S. 1998. Manajemen Pelayanan Umum Di Indonesia. Ed.5. Jakarta: Jakarta: Bumi Aksara, 1998.
Pitana, I Gde, and I Gede Setiawan Adi Putra. 2013. “Pariwisata Sebagai Wahana Pelestarian Subak, Dan Budaya Subak Sebagai Modal Dasar Dalam Pariwisata I Gde Pitana Dan I Gede Setiawan Adi Putra.” Jurnal Kajian Bali 03 (2005): 159–80.
Sopian, Ahmad. 2019. “Manajemen Sarana Dan Prasarana.” Raudhah Proud To Be Professionals : Jurnal Tarbiyah Islamiyah 4 (2): 43–54. https://doi.org/10.48094/raudhah.v4i2.47.
Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan R&B. Bandung: Bandung: Alfabeta.
Sumarabawa, I Gede Arya dkk. 2013. “Ketersediaan Aksesibilitas Serta Sarana Dan Prasarana Pendukung Bagi Wisatawan Di Daerah Wisata Pantai Pasir Putih, Desa Prasi, Kecamatan Karangasem.” Jurnal Pendidikan Geografi 3 (1): 1–14. ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPG/article/download/1220/1084, Diakses 03 Juni 2017.
Suwantoro, Gamal. 2004. DASAR-DASAR PARIWISATA. Yogyakarta: Yogyakarta: Andi Offset.
Way, Irma Herlina, cynthia. E. V. Wuisang, and Suryadi Supardjo. 2017. “ANALISIS KEBUTUHAN PRASARANA DAN SARANA PARIWISATA DI DANAU UTER KECAMATAN AITINYO KABUPATEN MAYBRAT PROPINSIS PAPUA BARAT.”
Yoeti, A.Oka. 1996. Pengantar Ilmu Pariwisata. Edisi Revi. Bandung: Bandung: Angkasa.