ANALISIS PERBANDINGAN ALGORITMA TF-IDF DENGAN SQL QUERY UNTUK KASUS PENCARIAN PADA SISTEM INFORMASI DOKUMENTASI ARSIP (SIDOKAR)

  • Dian Asmarajati Universitas Sains Al-Quran
Keywords:
Arsip, Sistem Pencarian, Perbandingan, SQL query, Algoritma TF-IDF

Abstract

Arsip merupakan salah satu sumber informasi yang berfungsi penting untuk menunjang proses kegiatan administrasi dan manajemen pada sebuah instansi dalam berbagai bentuk dan media. Tidak hanya pengelolaan arsip tetapi diperlukan juga fitur pencarian. Proses pencarian yang biasanya digunakan adalah SQL query dengan susunan dari beberapa perintah dasar SQL untuk menghasilkan hasil pencarian yang sesuai. Namun dengan SQL query tersebut belum cukup untuk melakukan seleksi dan untuk menemukan data yang relevan dikombinasikan dengan Algoritma TF-IDF. Dengan demikian maka perlu dibuatnya aplikasi perbandingan antara Algoritma TF-IDF dengan SQL query untuk mengetahui efisiensi waktu proses dan keefektifan dalam kesesuaian hasil pencarian data pada suatu data arsip. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah dalam hal kecepatan proses atau running time SQL query lebih efisien dari pada Algoritma TF-IDF sedangkan dalam hal kesesuaian hasil pencarian data relevan Algoritma TF-IDF lebih efektif dari pada SQL query.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aziz, Abdul. (2015). Penerapan Metode Term Frequency Inverse Document Frequency (TF-IDF) Dan Cosine Similarity Pada Sistem Temu Kembali Informasi Untuk Mengetahui Syarah Hadits Berbasis Web (Studi Kasus: Syarah Umdatil Ahkam). Jurnal Teknik Informatika, 11(2), 151.
Safitri, Rima Noer. 2013 Penerapan Metode Term Frequency Inverse Docment Frequency (TF-IDF) dan Cosine Similarity pada Sistem Temu Kembali Informasi untuk Mengetahui Syarah Hadits Berbasis Web (Studi Kasus: Syarah Umdatil Ahkam). Jurnal Teknik Informatika 11(2), 151.
Simangunsong. (2018). Sistem Informasi Pengarsipan Dokumen Berbasis Web. Jurnal Mantik Penusa, (1)
Published
2020-05-31
How to Cite
AsmarajatiD. (2020, May 31). ANALISIS PERBANDINGAN ALGORITMA TF-IDF DENGAN SQL QUERY UNTUK KASUS PENCARIAN PADA SISTEM INFORMASI DOKUMENTASI ARSIP (SIDOKAR). Device, 10(1), 1-8. https://doi.org/https://doi.org/10.32699/device.v10i1.1478
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 257 times
PDF downloaded = 186 times