PENGARUH RASIONALISASI TERHADAP KAUM PEREMPUAN DI INDONESIA (Telah Sosial-Pendidikan)
Rasionalisasi, Kaum Perempuan, Indonesia
Abstract
Kehidupan adalah realitas. Ini keniscayaan yang tidak bisa di tolak oleh
siapapun. Realitas seperti ini sering disebut dengan kebudayaan. Dalam
aras ini ada realitas kehidupan kaum perempuan yang entah sejak kapan
sampai hari ini masih berada di sudut-sudut dan pinggir pinggir social.
Mereka dalam realitas ini juga, masih di pandang sebagai makhluk tuhan
kelas ke dua, separuh harga laki-laki sebagai pembantu. tergantung pada
laki-laki dan sering kali di perlakukan dengan bahasa yang mungkin agak
kasar,setengah budak. Hak-hak mereka lalu dibatasi pada wilayahwilayah
kehidupan yang sangat eksklusif dan marginal rumah tangga.
Kesetaraan jender memposisikan laki-laki dan perempuan sebagai
makhluk yang sama-sama punya potensi dan berkreasi sebagaimana
layaknya laki-laki. Laki-laki dan perempuan adalah makhluk tuhan yang
dikaruniai kelebihan dan kekurangan untuk saling melengkapi kelebihan
dan kekuranganya, tidak bisa kemudian laki-laki lebih istimewa
dibandingkan perempuan. Jarak biologis laki-laki dan perempuan adalah
dengan segala phisikly yang berbeda sesungguhnya adalah terdapat
pelajaran dari Tuhan yang dalam maknanya, terutama untuk
keberlangsungan peradaban kemanusiaan.