Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Employee Engagement Pada Karyawan RSU Muhammadiyah Bantul

  • Sugeng Nugroho Hadi Prodi Manajemen Bisnis Syariah STEI Hamfara
  • Edi Prasetya Prodi Manajemen Bisnis Syariah STEI Hamfara
Keywords:
Sikap kerja, Employee engagement, Organisasi, Manajemen, kepemimpinan, Working life

Abstract

Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi sikap kerja dalam hal ini employee engagement atau keterikatan kerja karyawan pada perusahaannya, yang dalam penelitianini adalah karyawan pada RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Metode - Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Teknik sampling dengan Nonprobability Quota sampling. Analisis dilakukan dengan teknik Multi Dimentional Scale (MDS)yang pengolahan datanya dilakukan menggunakan SPSS Versi 25.

Hasil - Hasil penelitian memperoleh bahwa faktor organisasi merupakan faktor yang paling berpengaruh dengan loading factor 0.870; kedua faktor manajemen dan kepemimpinan  dengan loading factor 0.815; ketiga faktor kondisi lingkungan kerja (working life) dengan loading factor 0.588.

Implikasi - Penelitian dilakukan dengan sampel sejumlah 121 karyawan/responden untuk populasi sejumlah 325 orang karyawan.

Orisinalitas - Mengingat data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer maka orisinalitas penelitian ini menjadi jaminan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-02-15
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 461 times
PDF downloaded = 274 times