PENGARUH KUWALITAS PELAYANAN DAN BAURAN PEMASARAN TERHADAP LOYALITAS ANGGOTA KOPERASI ARYADANA WONOSOBO DENGAN KEPUASAN ANGGOTA SEBAGAI VAREABEL INTERVENING
service quality, marketing mix, satisfaction, loyalty
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) bagaimana pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas nasabah, 2) bagaimana pangaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah, 3) bagaimana pangaruh kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah, 4) bagaimana pengaruh bauran pemasaran berpengaruh terhadap kepuasan, 5) bagaimana pengaruh kualitas pelayanan dan kualitas bauran pemasaran berpengaruh terhadap kepuasan nasabah, 6) bagaimana pengaruh kepuasan dan bauran pemasaran terhadap loyalitas nasabah, 7) bagaimana pengaruh kualitas pelayanan dan bauran pemasaran dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah.
Populasi dalam penelitian ini populasinya adalah nasabah yang menggunakan jasa KSU ARYA DANA Wonosobo sebanyak 700 orang yang beralamatkan di Komplek pasar wage Balekambang selomerto- wonosobo. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 200 responden dari populasi nasabah sebanyak 700 orang di KSU Arya dana Wonosobo. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode Sampling insidental yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel. Analisis data yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas kemudian pengujian uji asumsi dengan uji normalitas, uji heterokesdastisitas dan uji multikolinieritas. Setelah itu dilakukan uji regresi linier berganda dengan model analisis jalur. Hasil dalam penelitian ini terdapat pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah. Terdapat pengaruh kualitas bauran pemasaran terhadap kepuasan nasabah. Terdapat pengaruh secara bersama-sama kualitas bauran pemasaran dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah. Terdapat pengaruh kualitas pelayanan, loyalitas nasabah. Terdapat pengaruh kualitas bauran pemasaran terhadap loyalitas nasabah. Terdapat pengaruh kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah. Terdapat pengaruh secara bersama-sama kualitas bauran pemasaran dan kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah.
Downloads
References
Benjamin, O.Ehigie, 2006. Correlates of customer loyalty to their bank: a casestudy in Nigeria. International Journal of Bank Marketing, Vol. 24 No. 7. pp.494-508.
Djarwanto dan Subagyo.2000. Statistik Induktif. BPFE UGM. Yogyakarta.
Eko Setiawan.2006. Analisis Kepuasan Pelanggan dengan Pendekatan Fuzzy Service Quality dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Pelayanan. Jurnal IlmiahTeknik Industri. Vol.4.No. 3, Hal 139 -146.
Irawan Deni dan Japarianto Edwin, Analisa Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Melalui Kepuasan Sebagai Variabel Intervening Pada Pelanggan