ANALISIS KERUSAKAN PERKERASAN JALAN MENGGUNAKAN METODE BINAMARGA, PCI DAN SDI

Ruas jalan jepara - bangsri km 10 s/d km 12

  • M.faisol bakhri Universitas islam nahdlatul ulama jepara
  • Yayan Adi Saputro UNISNU
  • Decky Rohmanto UNISNU
  • Fatchur Roehman Universitas Sultan Fatah Demak
  • Mushthofa Mushthofa Universitas Bojonegoro
Keywords:
Jalan, Kerusakan, Bina marga, PCI, SDI

Abstract

Ruas jalan jepara – bangsri merupakan jalan kolektor yang berada di wilayah kabupaten jepara, akan tetapi dapat ditemukan kondisi jalan pada segmen tertentu masih terdapat kerusakan-kerusakan yang bisa mengganggu aktifitas pengguna jalan. Maka dari itu, perlu diadakan penelitian analisis kerusakan perkerasan jalan. Menurut hasil analisis Jenis kerusakan yang terdapat pada ruas jalan Jepara-Bangsri meliputi retak memanjang, retak kulit buaya, pengelupasan, amblas dan lubang. Jenis kerusakan yang dominan adalah pengelupasan dengan luas kerusakan 124.33 m2 dan persentase kerusakan 66.72 % serta kerusakan terendah adalah jenis amblas luas kerusakan 6.49 m2 dengan persentase kerusakan 2.13 %. Untuk metode Bina Marga diperoleh nilai urutan prioritas sebesar 5 termasuk dalam kondisi Sedang dengan program penanganan pemeliharaan berkala. Pada metode PCI diperoleh nilai rata-rata sebesar 66.47 yang merupakan kondisi Baik (Good)) termasuk kategori pemeliharaan rutin. Sedangkan metode SDI diperoleh nilai total sebesar 18.67 kategori baik termasuk program pemeliharaan rutin. Dari hasil penelitian diperoleh nilai kondisi jalan yang hampir sama, yaitu masih dalam keadaan cukup baik namun memerlukan pemeliharaan agar tidak memperburuk kondisi jalan.

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-09-30
How to Cite
bakhriM., SaputroY. A., RohmantoD., RoehmanF., & MushthofaM. (2023, September 30). ANALISIS KERUSAKAN PERKERASAN JALAN MENGGUNAKAN METODE BINAMARGA, PCI DAN SDI. Pasak: Jurnal Teknik Sipil Dan Bangunan, 1(1), 30-33. https://doi.org/https://doi.org/10.32699/pasak.v1i1.5652
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 346 times
PDF downloaded = 165 times

Most read articles by the same author(s)