FLEKSIBILITAS BAHASA ARAB DALAM MEMBENTUK UNGKAPAN IDIOM

  • Lilik Rochmad Nurcholisho Dosen Pendidikan Bahasa Arab, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, UNSIQ
Keywords:
Bahasa Arab, Idiom, Unsur Pembentuk Idiom

Abstract

Makalah ini bertujuan mendeskripsikan tipe idiom bahasa Arab dalam novel bahasa Arab dengan judul A`zh-Zhillul-Aswad. Pentipean idiom berdasarkan unsur kata pembentuk idiom. Data yang digunakan dalam makalah ini adalah tuturan-tuturan idiom bahasa Arab yang terdapat dalam novel A`zh-Zhillul-Aswad. Data dikumpulkan dengan teknik simak dan catat dan lanjutannya, lalu dianalisis berdasarkan tujuan penelitian. Hasil kajian menunjukkan bahwa idiom bahasa Arab bersifat fleksibel karena banyak mengambil beragam kata yang menunjukkan arti tumbuh-tumbuhan, hewan, anggota tubuh manusia, alat-alat yang digunakan oleh manusia, warna dan alam semesta sebagai wadah untuk mengekspresikan makna. Hal ini menunjukkan bahwa perbendaharaan kata dan ungkapan dalam bahasa Arab acap kali tidak terlepas dari kehidupan masyarakat itu sendiri.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-09-10
How to Cite
NurcholishoL. (2018, September 10). FLEKSIBILITAS BAHASA ARAB DALAM MEMBENTUK UNGKAPAN IDIOM. Lisanan Arabiya: Jurnal Pendidikan Bahasa Arab, 1(2), 145-161. https://doi.org/https://doi.org/10.32699/liar.v1i02.203

STATISTICS

Abstract viewed = 268 times
Pdf downloaded = 150 times