PENERAPAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA DAN MENULIS AKSARA JAWA

  • Bethy Mahara Setyawati
Keywords:
Keterampilan membaca, Keterampilan menulis, aksara Jawa, Metode CIRC, Aksara Jawa

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) meningkatkan keterampilan membaca aksara Jawa siswa kelas VIIIA SMP Negeri 4 Wates pada semester genap tahun ajar 2021/2022 dengan metode Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC). (2) Meningkatkan keterampilan menulis aksara Jawa siswa kelas VIIIA SMP Negeri 4 Wates pada semester genap tahun ajar 2021/2022 dengan metode CIRC. (3) Mendeskripsikan penerapan metode CIRC yang dapat meningkatkan keterampilan membaca aksara Jawa siswa kelas VIIIA SMP Negeri 4 Wates pada semester genap tahun ajar 2021/2022. (4) Mendeskripsikan penerapan metode CIRC yang dapat meningkatkan keterampilan menulis aksara Jawa siswa kelas VIIIA SMP Negeri 4 Wates pada semester genap tahun ajar 2021/2022. Langkah-langkah penerapan metode CIRC yaitu siswa dikelompokkan secara heterogen dengan anggota kurang lebih 4 orang setiap kelompok (CIRC AJ-1). Siswa bekerja sama saling membacakan bacaan beraksara Jawa yang diberikan (CIRC AJ-2). Siswa saling berdiskusi untuk memberikan tanggapan terhadap bacaan beraksara Jawa (CIRC AJ-3). Siswa mempresentasikan hasil kerja kelompok (CIRC AJ-4). Siswa menulis dengan menggunakan aksara Jawa (CIRC AJ-5). Siswa membuat karya seni sastra beraksara Jawa (CIRC AJ-6). Guru dan siswa membuat kesimpulan bersama (CIRC AJ-7). Pemberian penghargaan kepada kelompok yang berkinerja baik (CIRC AJ-8). Melalui penerapan metode CIRC dapat meningkatkan keterampilan membaca aksara Jawa siswa kelas VIIIA yang ditunjukkan melalui ketuntasan pada siklus 1 sebesar 70% dan pada siklus 2 sebesar 88%. Sedangkan melalui penerapan metode CIRC dapat meningkatkan keterampilan menulis aksara Jawa yang ditunjukkan melalui ketuntasan pada siklus 1 sebesar 74% dan pada siklus 2 sebesar 95%. Penerapan langkah-langkah metode CIRC ternyata juga dapat meningkatkan keterampilan membaca aksara Jawa dengan hasil 75% pada siklus 2 dan 76 pada siklus 2, sedangkan penerapan langkah-langkah metode CIRC juga dapat meningkatkan keterampilan menulis aksara Jawa siswa kelas VIIIA, dengan 74% pada siklus 1 dan 75% pada siklus 2.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-01-30
How to Cite
SetyawatiB. (2023, January 30). PENERAPAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA DAN MENULIS AKSARA JAWA. Jurnal Riset Pendidikan Indonesia, 3(1), 1-16. Retrieved from https://ojs.unsiq.ac.id/index.php/jrpi/article/view/6163

STATISTICS

Abstract viewed = 249 times
PDF downloaded = 72 times