IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI BKSPDM KABUPATEN SUMBA BARAT DAYA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE WDLC

  • dominggus dappa Universitas Stella Maris Sumba
  • Stevanus Dwi Istiawan Mau Universitas Stella Maris Sumba
  • Paulus Mikku Ate Universitas Stella Maris Sumba
Keywords:
Implementasi, Sistem, Informasi, Website, WDLC

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang implementasi sebuah sistem informasi yang menggunakan website dengan tujuan untuk membantu proses penyediaan sistem informasi yang lebih terstruktur dan rapi. Penulis melaksanakan studi bertempat pada Badan Kepegawaian serta Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sumba Barat Daya. Saat ini, BKPSDM Kabupaten Sumba Barat Daya belum mempunyai sebuah website untuk dapat Menunjang penyedia informasi ke masyarakat seperti pelayanan informasi Profil, tugas pokok dari masing – masing bidang, pelayanan publik, informasi CASN, Pelayanan Kartu istri dan Kartu Suami dan lain sebagainya. BKPSDM Kabupaten Sumba Barat Daya menyampaikan informasi melalui media sosial Facebook dan melalui papan infromasi.
Dari permasalahan diatas, maka peneliti dapat menyusun serta mewujudkan suatu sistem informasi yang bisa mengsalurkan data yang efisien serta selalu terupdate. Penulis merancang suatu website sistem informasi berbasis web sesuai dengan kebutuhan informasi bagi masyarakat luas khususnya calon ASN maupun non ASN. Dalam proses pembuatan aplikasi website ini menerapkan bahasa pemrograman PHP serta MySql dengan memanfaatkan metode Web Development Life Cycle (WDLC).
Hasil dari penelitian, penulis mendapati bahwa tersedianya sistem informasi berbentuk web mampu memfasilitasi BKPSDM Kabupaten sumba Barat Daya dalam memberikan informasi dengan cepat, mudah dan tepat. Selain itu, dengan penerapan metode WDLC Dapat membantu dan mempermudah penulis dalam mengimplementasikan ke website.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Diana Effendy, Z. M. (2024). Panduan Dalam Pengembangan Perangkat Lunak. Jl.Antapani X,No.3, Ankid,Antapani,Bandung 40291: Kazien Media Publishing.
Dimas Indra Andhika, M. M. (2022). Rancang Bangun Sistem Penerimaan Dokumen pada PT. Reasuransi Indonesia Utama. Jurnal JITEK, 136-145.
Germecca, N. A. (2024). Implementasi Sistem Informasi Antrian Berbasis Website dengan Metodolgi Scrum. Jurnal of Information System Management (JOISM), Vol. 5(No. 2), 233-238.
Sulistiyanto, L. R. (2024). mplementasi Web Development Life Cycle dalam Pembuatan Website Company Profile. Jurnal Penelitian Inovatif (JUPIN), 387-394.
Sulistyo, S. Y. (2022). Pengembangan Web Portal Dengan Metode Web Development Life Cycle (WDLC) Pada Dinas Kominfo Kabupaten Bengkayang. Jurnal penerapan Teknologi Informasi dan komunikasi.
Voutama, G. K. (2024). Pemodelan Use Case. JATI, 40-52.
Published
2024-11-30
How to Cite
dappa dominggus, MauS. D. I., & AteP. M. (2024, November 30). IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI BKSPDM KABUPATEN SUMBA BARAT DAYA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE WDLC. Device, 14(2), 212-217. https://doi.org/https://doi.org/10.32699/device.v14i2.8051
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 0 times
PDF downloaded = 0 times

Most read articles by the same author(s)