ANALISIS PERBANDINGAN METODE ARITHMETIC MEAN FILTER DAN MEDIAN FILTER UNTUK REDUKSI NOISE PADA CITRA DIGITAL

  • Lintang Muharram Universitas Perjuangan Tasikmalaya
  • Yusuf Sumaryana Universitas Perjuangan Tasikmalaya
  • Rudi Hartono Universitas Perjuangan Tasikmalaya
Keywords:
Citra Digital, Reduksi Noise, Noise Gaussian, Arithmetic Mean Filter, Median Filter

Abstract

Citra digital sering terpengaruh oleh noise yang mengurangi kualitas visual dan informasi yang terkandung di dalamnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan efektivitas metode Arithmetic Mean Filter dan Median Filter dalam mereduksi noise pada citra digital. Penelitian ini menggunakan citra grayscale yang telah ditambahkan Gaussian noise. Kemudian, citra tersebut diproses menggunakan kedua metode filtering dengan kernel 3x3. Hasil filtering dievaluasi secara visual dan kuantitatif menggunakan metrik Mean Squared Error (MSE) dan Peak Signal-to-Noise Ratio (PSNR). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Median Filter lebih unggul dalam mereduksi noise pada citra digital dibandingkan Arithmetic Mean Filter. Hal ini dibuktikan dengan nilai MSE yang lebih rendah dan nilai PSNR yang lebih tinggi pada citra hasil filter Median. Selain itu, secara visual, citra hasil filter Median terlihat lebih baik dalam mempertahankan detail-detail penting pada citra. Penelitian ini memberikan pemahaman dalam kinerja kedua metode filtering dan memberikan rekomendasi dalam memilih metode yang tepat untuk meningkatkan kualitas citra digital yang terdegradasi oleh noise.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Affifah, D. D., Permanasari, Y., Matematika, R. P., Matematika, F., Ilmu, D., & Alam, P. (2022). Bandung Conference Series: Mathematics Teknik Konvolusi pada Deep Learning untuk Image Processing. Bandung Conference Series: Mathematics, 2(2), 103–112. https://doi.org/10.29313/bcsm.v2i2.4527
[2] Banjarnahor, M. (2019). Reduksi Noise Salt and Paper pada Citra Pankromatik menggunakan Metode Harmonic Mean Filter. Pelita Informatika: Informasi Dan Informatika, 7(1), 18–23.
[3] Fitri, M. (2019). Implementasi Reduksi Noise Pada Citra Ultrasonografi (USG) Menggunakan Metode Mean Filter. Jurnal Pelita Informatika, 7(3), 433–435.
[4] Imanuddin, I., Oktafian, R., & Munawir, M. (2019). Image Smoothing Menggunakan Metode Mean Filtering. JOINTECS (Journal of Information Technology and Computer Science), 4(2), 57. https://doi.org/10.31328/jointecs.v4i2.1007
[5] Nasution, I. F. (2021). Peningkatan kualitas citra dengan metode filter gaussian, mean dan median untuk reduksi noise pada citra ultrasonography. Skripsi.
Published
2024-07-31
How to Cite
[1]
MuharramL., SumaryanaY., and HartonoR., “ANALISIS PERBANDINGAN METODE ARITHMETIC MEAN FILTER DAN MEDIAN FILTER UNTUK REDUKSI NOISE PADA CITRA DIGITAL”, Biner : Jurnal Ilmiah Informatika dan Komputer, vol. 3, no. 2, pp. 90-100, Jul. 2024.
Section
Articles

STATISTICS

Abstract viewed = 0 times
PDF downloaded = 0 times